Kantamedia.com – Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri mengatakan, dirinya siap menjadi provokator. Hal ini dilakukan karena dia mengaku tidak akan tinggal diam ketika partainya dikhianati.
Hal itu disampaikan Megawati dalam pidato politiknya pada acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas ) V PDIP di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara, Jumat (24/5/2024)
“Kita tahan banting kok, berani apa tidak? takut apa tidak? Berani apa tidak? Takut apa tidak? Berani apa tidak? Takut apa tidak?” tanya Megawati dalam .
Pertanyaan tersebut lantas dijawab oleh seluruh peserta Rakernas V PDIP.
“Tidak!” seru seluruh peserta Rakernas.
“Nah gitu dong, berani,” ucap Megawati.
Selanjutnya, Presiden RI ke-5 ini bercerita mengenai anggapan beberapa pihak yang menyebut dirinya sebagai provokator belakangan ini. Dia pun tidak menampik anggapan tersebut.
“Iya, saya sekarang provokator. Demi kebenaran dan keadilan. Weh enak wae, ngerti kan? Ngerti kan yang dimaksud? Ya sudah ehem,” ucap Megawati.
Megawati lantas menjelaskan bahwa keputusan dirinya untuk menjadi provokator bukan tanpa alasan. Pasalnya dia tidak akan bertindak demikian sebelum ada yang mengusik PDIP.
“Kenapa toh? kan saya suka sama anak-anak saya sendiri bilang, ‘Kok Ibu Ketum sekarang berubah ya, tukang ngamuk saja?’ Eh enak saja, kalau enggak diamukin sudah dipanahin mulu badannya, bantengnya, keok tahu enggak,” tuturnya.
Megawati Soekarnoputri juga berterima kasih kepada seluruh rakyat Indonesia yang selalu mendukung PDIP hingga tetap berdiri tegak menjadi Pemenang Pemilu Legislatif (Pileg) tiga kali berturut-turut.
“Selaku Ketua Umum partai dan atas nama PDIP kami mengucapkan beribu-ribu terima kasih pada seluruh rakyat Indonesia,” ucap Megawati.
Megawati melanjutkan, perjuangan untuk memenangkan Pileg 2024 apalagi hattrick tidaklah mudah. Sebab apa yang terjadi, benar-benar sebagai “badai anomali” dengan diwarnai kecurangan Pemilu 2024 yang terstruktur, sistematis, dan masif (TSM).
Atas dasar itu, Megawati menegaskan bahwa PDIP sebagai partai yang pernah melalui badai sejarah akan tetap berani melawan segala bentuk ketidakadilan.
Sebagai informasi, DPP PDI Perjuangan (PDIP) akan menggelar Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-V Partai yang digelar pada 24-26 Mei 2024 mendatang di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta.
Adapun Rakernas V PDIP ini mengambil tema ‘Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang’ dengan sub tema ‘Kekuatan Kesatuan Rakyat, Jalan Kebenaran Yang Berjaya’.
Sejumlah tokoh menghadiri acara pembukaan Rakernas V PDIP. Para tokoh yang hadir, antara lain Mantan Wakil Presiden Try Sutrisno, Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno, dan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden yang diusung PDIP di Pilpres 2024, Ganjar Pranowo dan Mahfud MD.
Terlihat juga para ketua umum pasangan capres-cawapres nomor urut 3 di Pilpres 2024, Ganjar-Mahfud, yakni,m Ketum Perindo Hary Tanoesoedibjo, Ketum Partai Hanura Oesman Sapta Odang dan perwakilan PPP.
Adapun sejumlah Menteri Kabinet dari PDIP, di antaranya Menteri Sosial Tri Rismaharini, Menteri Hukum dan HAM Yasonna Laoly, Menteri PANRB Abdulah Azwar Anas, Menteri PPPA Bintang Puspayoga, Menteri Koperasi Teten Masduki turut hadir dalam pembukaan Rakernas V PDIP. (*/jnp)