Palangka Raya, Kantamedia.com – Menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Palangka Raya, pasangan calon (paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota nomor urut dua, Fairid Naparin dan Achmad Zaini, menyuarakan ajakan untuk menjaga suasana damai selama masa kampanye dan masa tenang.
“Partisipasi pemilih sangat penting, namun yang tak kalah penting adalah menjaga suasana tetap kondusif. Saya mengajak seluruh tim kampanye dan pendukung untuk berkampanye secara damai dan nyaman,” ujar Fairid, Jumat (29/9).
Fairid menekankan bahwa perbedaan pilihan adalah hal wajar dalam demokrasi, namun keamanan dan ketenangan harus menjadi prioritas bersama. Pasangan yang diusung oleh sejumlah partai besar ini juga menyatakan kesiapannya untuk terlibat dalam debat publik dan adu gagasan.
“Insya Allah, kami siap kapan pun dibutuhkan untuk adu gagasan. Visi dan misi kami telah beberapa kali kami sampaikan, dan akan kami perjelas lebih lanjut dalam momen kampanye,” tegasnya.
Fairid juga menyampaikan rasa terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan dukungan, baik dari masyarakat umum, partai pengusung, maupun tim sukses. Ia berharap semua pihak dapat menjaga persatuan dan kedamaian di Palangka Raya selama proses Pilkada berlangsung.
Pilkada Palangka Raya diprediksi akan berjalan sengit, dengan persaingan ketat antara dua paslon yang didukung basis kuat. Namun, Fairid dan Zaini terus menyerukan pentingnya kampanye damai, bersih, dan tertib demi menjaga keharmonisan di tengah masyarakat.
Optimisme diungkapkan pasangan Fairid-Zaini untuk dapat melanjutkan kepemimpinan dan program-program yang telah dijalankan pada periode sebelumnya. Mereka berkomitmen membawa perubahan yang lebih baik bagi warga Palangka Raya.
“Mari kita sukseskan Pilkada ini dengan semangat kebersamaan dan kesadaran akan pentingnya menjaga persatuan di tengah keberagaman,” pungkas Fairid. (Mhu)