PALANGKA RAYA, Kantamedia.com – CEO Borneo Halim Group (BHG), Hartono Halim dikenal sebagai figur penting dalam dunia bisnis di Kalimantan Tengah. Hartono Halim, yang selama ini dikenal fokus pada pengembangan bisnis dan ekonomi di Kalimantan Tengah, menyatakan dukungannya kepada Lurah Panarung Evi Kahayanti, Rabu (22/5/2024).
“Jika Lurah Panarung, Evi Kahayanti maju sebagai sebagai Bakal Calon Wakil Wali Kota Palangka Raya, tentunya saya akan memberi dukungan penuh,”ucap Hartono Halim pengusaha dari Kotawaringin Barat (Kobar).
Hartono mengungkapkan keyakinannya terhadap kemampuan dan integritas Evi Kahayanti. Ia menilai Evi merupakan seorang sosok pemimpin yang memiliki visi misi jelas dan jiwa kepemimpinan kuat.
“Evi Kahayanti adalah seorang pemimpin punya dedikasi tinggi terhadap masyarakat. Dalam perannya sebagai Lurah Panarung, ia telah menunjukkan kinerja luar biasa dalam berbagai program pembangunan dan pelayanan masyarakat,” katanya.
Dia meyakini dengan dukungan penuh dari masyarakat kita, Lurah Panarung Evi Kahayanti dapat membawa perubahan positif bagi Kota Palangka Raya.
Evi Kahayanti, yang saat ini menjabat sebagai Lurah Panarung, telah menjadi figur yang dihormati di kalangan masyarakat Palangka Raya. Dengan
“Saya optimis dengan latar belakang pendidikan yang mumpuni dimiliki Evi ini dan pengalaman bertahun-tahun di pemerintahan, Evi telah berhasil menerapkan berbagai program yang meningkatkan kualitas hidup masyarakat di wilayahnya,”ungkapnya lagi.
Menurutnya, sosok Evi Kahayanti dikenal sebagai pemimpin yang selalu mendengarkan aspirasi warganya dan bekerja tanpa lelah untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.
Salah satu inisiatif penting yang dipelopori oleh Evi adalah program pemberdayaan ekonomi lokal, yang telah membantu banyak usaha kecil dan menengah berkembang di Panarung.
“Program ini tidak hanya meningkatkan pendapatan warga, tetapi juga menciptakan lapangan kerja baru yang signifikan,”ujar Hartono Halim.
Sementara Lurah Panarung, Evi Kahayanti mengungkapkan, Meski dukungan dari Hartono Halim memberikan dorongan besar, dirinya menyadari tantangan yang dihadapinya dalam Pilkada 2024.
Persaingan politik di Palangka Raya diprediksi akan berlangsung ketat, dengan banyak calon kuat yang turut bertarung. Namun, dengan rekam jejak kepemimpinan yang solid dan visi yang progresif, para pendukung Evi optimis dapat meraih kepercayaan pemilih. (Mhu)